Sabtu, 14 Desember 2019

[Book Review] : Hanya Cinta-Nya Tujuan Jiwa Ini Terlahir



Data Buku
Judul      :   Hanya Cinta-Nya Tujuan Jiwa Ini Terlahir
Penulis   :   Riawani Elyta & Risa Mutia
Penerbit :    Quanta, Elex Media Komputindo
Tebal      :   228 halaman
Tahun    :   2019.


Review
“Jalan kebaikan memang tak selalu mudah, tetapi kita pun tak selalu lemah.” [Hal : 2]

Dalam menjalani kehidupan, manusia tak selamanya mendapatkan yang diinginkan. Tak selamanya pula kehidupan berjalan mulus. Ada saja rintangan, masalah, hingga membuat manusia putus aja, terpuruk, hingga tak lagi semangat hidup. Wadew!

Karenanya manusia butuh penyemangat. Entah itu dalam wujud sahabat, keluarga, atau buku. Manusia juga butuh bersandar dan menyerahkan segala masalah, usaha, dan doa yang telah dilaluinya pada sang pencipta.

Hanya Cinta-Nya Tujuan Jiwa Ini Terlahir karya Riawani Elyta dan Risa Mutia ini adalah buku motivasi yang bisa dibaca siapa saja, terutama yang sedang membutuhkan penyemangat hidup.

Buku bersampul pink ini berisikan kumpulan motivasi yang terbagi dalam 4 judul besar. Bukan hanya motivasi tentang kehidupan dunia saja, tapi juga kehidupan akhirat. Bagaimana pun juga, manusia hidup dunia ini hanya sementara. Kehidupan akhiratlah yang kekal selamanya.


1. Tidak Ada Kebaikan yang Sia-sia

“Bahwa kezaliman tidak harus dibalas dengan kezaliman. Bahkan Rasululloh mendoakan mereka yang sudah menzaliminya.” [Hal : 44]

Pada bagian ini pembaca akan mendapat motivasi agar tak lelah melakukan kebaikan, selalu melakukan kebakan kapan saja dna dimana sja dengan ikhlas. Termasuk melakukan kebaikan untuk diri sendiri dalam bentuk hijrah.

Yup! Di sini dikatakan hijrah harus dibarengi dengan istikomah. Yang terakhir ini yang agak sulit. Namun tidak ada yang tak mungkin selama manusia berusaha, bukan.


2. Waktu adalah Kehidupan yang Terus Melaju

“Tak heran, seorang sahabat Rasululloh saw, senantiasa berdoa untuk menjadikan akhirat di hatinya dan dunia di tangannya.” [Hal : 67]

Di bab ini pembaca diingatkan pentingnya memanfaatkan waktu dengan baik. Waktu yang terus berlalu tidak akan kembali dan menunggu kita. Karenanya gunakanlah dengan baik tidak hanya untuk urusan dunia saja, tapi juga akhirat.

Pembaca juga diingatkan agar menyibukkan diri dengan kegiatan yang bermanfaat. Termasuk meniatkan segala aktivitas di dunia ini dengan niatan ibadaha. Ini sebagai bekal kelak menuju kehidupan akhirat.

3. Meraih Kebahagiaan Hakiki

“Ada satu jalan menuju kebahagiaan, yaitu berhenti mengejar sesuatu yang tidak mampu kita raih. (DR. Aidh A;-Qarni, MA)” [Hal : 85]

Banyak hal yang dapat membuat hidup ini bahagia. Pada bab ini di jelaskan beberapa hal yang mempu menghadirkan kebahagiaan itu. Di antaranya kesederhanaan hidup, sikap memaafkan, dan juga bersyukur.

Pada kenyataannya kehidupan di dunia ini tak melulu ada bahagia, kesedihan pun ada. Hanya saja kita dapat mengelola kesedihan itu dengan mendekatkan diri kepada-Nya serta menerima atas apa yang telah menjadi ketetapan-Nya.


4. Optimis adalah Bingkai Cinta

“Yakinlah akan ada penyelesaian terbaik saat kita berprasangka baik dan berpikir positif terhadap semua ketentuan-nya.” [Hal : 147]

Tak ada satu manusia pun yang tak pernah punya masalah di dunia ini. Termasuk pernah mengalami kegagalan, lalu terpuruk. Namun itu bukan alasan bagi seseorang untuk berputus asa. Di bab ini, pembaca akan dimotivasi agar selalu optimis dalam hidup.

Roda kehidupan akan selalu berputar. Asalkan manusia mau sabar dan selalu berbaik sangka kepada-Nya, semua akan baik-baik saja. Pikiran positif juga mempengaruhi semangat untuk bangkit kembali. Karenanya, selalu bersemangat dan berusaha berdamai dengan masa lalu adalah salah satu cara agar tidak terjebak dalam keterpurukan.

“Satu-satunya hal yang pantas kit alakukan saat menghadapi kenyataan pahit adalah menerima dengan ikhlas.” [Hal : 122]

Membaca buku ini aku seperti mendapatkan bahan bakar baru, semangat berkibar, dan mendapat pencerahan. Untaian kalimat di dalamnya berisi nasehat yang memotivasi pembaca tanpa terkesan menggurui. Apalagi penyajiannya dikombinasi dengan kutipan ayat al qur’an dan hadist. Ada juga kutipan dari para ulama dan ustad terkenal. Komplit, dah!

Meski terbagi dalam 4 judul besar, tapi total keseluruhan ada 99 sub judul. Yang paling aku suka adalah saat membahas tentang semangat pantang menyerah, optimis dalam hidup, dan juga bangkit dari keterpurukan. Duh! Sepertinya tema seperti ini memang sedang aku butuhkan, haha … Malah curhat.

Buku ini tidak terlalu berat untuk dibaca, dalam artian bisa dibaca saat santai atau saat menunggu sesuatu, dll. Pembahasannya pun singkat-singkat. So, aku tidak butuh banyak tenaga dan fokus pikiran saat membacanya.

Selain isi buku yang bagus, aku juga suka tampilan fisik. Dari warnanya saja sudah nampak ceria, kombinasi pink dan oranye. Seger, gitu!. Layout bagian dalamnya pun juga bagus dan nggak ngebosenin. Ada dominasi warna ungu di sana.


Baca juga >>> Victoria and The Rogue


Skor
4 dari 5 bintang


~ Hana Aina ~



Baca juga, ya ...
The Guardiationship 1









The Wedding Dress









The Perfect Match









Beautiful Pain







Twenty Thousand Leagues Under The Sea

2 komentar:

Terimakasih telah berbagi komentar ^^