Kamis, 29 September 2022

[Book Review] : 5 Reasons and More – Saat Jatuh Cinta Membutuhkan Alasan

 
Data Buku

Judul      :   5 Reasons and More

Penulis   :   Galaxydust

Penerbit :   Cabaca App

Tebal      :   12 Bab

Tahun    :   2018.

 

Sinopsis

Yeona selalu denial saat teman-temannya mengatakan kalau dia suka pada Jaehwan. Salah satu alasannya karena Jaehwa adalah siswa biasa saja. Bukan bintang sekolah, apalagi pangeran sekolah. Tapi anehnya, diam-diam Yeona punya list hal special tentang Jaehwan yang berhasil membuatnya menjadi pengagum rahasia cowok itu.

  • Jaehwan punya suara yang bener-bener bagus.
  • Jaehwan + Gitar = Kehebohan masal
  • Jaehwan itu seorang pekerja keras
  • Jaehwan punya senyum dan tawa yang menular
  • Jaehwan punya semangat dan rasa percaya diri

Bab : 1


Yeona dan Jaehwan pertama kali bertemu saat sama-sama dihukum karena terlambat di hari pertama penerimaan siswa baru. Setelahnya, Yeona membantu Hitomi, adik Jaehwan, menutupi roknya yang kena noda darah karena lagi bulanan dengan meminjamkan jaketnya. Mereka juga sering bertemu di setiap sudut sekolah, bahkan di ruang bimbingan konseling karena (lagi-lagi) sama-sama dihukum. Saking seringnya ketemu, mereka mulai ada hati satu sama lain. Namun mereka menolak mengakuinya.

Gue tegaskan kalo waktu itu gue gak naksir Yeona. Gue Cuma sebatas pansaran aja.

Di luar semua kalimat penolakan gue terhadap konklusi asal-asalannya Daniel, makin hari gue makin gak bisa membohongi diri sendiri kalau gue sebenanya kadang memerhatikan Yeona dari jauh.

Bab : 2

Keadaan mulai berubah sejak gue meyakinkan diri buat ngaku kalau gue suka sama Jaehwan, dia keliatannya notice gue mulu, atau cuma perasaan gue aja, ya?

Ya bayangin aja lo makan berhadap-hadapan sama gebetan lo, yang notabennya tidak pernah notice keberadaan lo, dan tiba-tiba udah duduk hadap-hadapan sambil sesekali bercanda kaya temen lama.

Bab : 3


Sikap keduanya yang saling menolak perasaan masing-masing justru menghadirkan banyak adegan lucu dan konyol saat mereka bertemu tanpa sengaja.

Gue merasa dipojokkan, akhirnya tanpa pikir panjang langsung nyeletuk kalau gue mau minum, dan minum terburu-buru.

“Itu kan punya Jaehwan, minum lo sudah habis dari tadi.” Waktu minuman tinggal separuh, Chaera dengan santainya baru menyadarkan gue dari kebegoan nomor 3 yang gue tunjukkin di depan Jaehwan.

Bab : 5

Gue yang pura-pura gak ngelihat Jaehwan lalu bisa kabur gitu aja langsung buyar waktu gue gak sengaja nendang tempat sampah di depan perpustakaan, membuat isinya berceceran keluar dan parahnya gue yang jatuh dengan lutut mencium lantai. Sakit sih, tapi malunya lebih mendominasi.

Bab : 5


Lama-kelamaan mereka saling notice satu sama lain hingga akhirnya jadian.

“kalau gak salah sih gue kena sindrom cinta, terus obatnya itu cuma dicintai balik biar gejalanya gak makin parah. Lo mau bantu gue nyari obatnya? Atau kalau mau, lo juga bisa kok jadi obatnya.”

Bab : 5

“Ngomong-ngomong gue juga suka _” Yeona ngomong sambil lanjut jalan masuk ke arah rumahnya. Gue juga udah siap-siap lanjut jalan pulang ke rumah. “ _ sama lo.”

Bab : 6


Namun kenyataan terkadang tidak sesuai harapan. Meski mereka sekarang adalah couple, mereka tetap terlihat sebagai pasangan yang aneh karena kepribadian mereka yang bertolak belakang. Hal ini sering menimbulkan kesalahpahaman dan mengancam hubungan mereka.

“Gak apa-apa, jadi gue nanti gak bakal kaget kalau misalnya lo lebih milih gitar daripada gue.”

“Ya bagus deh kalau lo udah paham.” Bukannya menenangkan gue dengan bilang kalau dia bakal lebih milih gue, Jaehwan malah mengiyakan secara gak langsung pernyataan gue barusan.

Untuk pertama kalinya dalam hidup gue merasa cemburu sama benda mati.

Bab : 9

Kalau Yeona bilang enggak, maka artinya iya. Bilang iya berarti enggak. Belum lagi dia itu tsundere parah, galak, dan marah-marah mulu buat nutupin salah tingkahnya.

Bab : 10

 


Baca juga >>> Mengenal Self Love Lewat Buku Semeleh

 

Review
Hai, semua. Apa kabar?

Kali ini aku bakal mereview salah satu cerita yang sudah tayang di aplikasi Cabaca App. 5 Reasons and More adalah karya dari Galaxydust dengan genre teenlith romance.

Cerita ini sudah tamat ditulis di tahun 2018 dengan keseluruhan ada 12 bab. So, kamu bisa langsung baca ke semua babnya di aplikasi Cabaca App atau web cabaca.id.

Oiya, bay the way, 5 Reasons and More ini cerita fanfict, ya. Dan ini adalah cerita fanfict pertama yang kubaca. Sebelumnya aku sering dengar istilah fanfict tapi belum pernah baca cerita model seperti ini.

Aku mencari tahu arti sebenarnya dari fanfict alias fan fiction ini. Pada beberapa portal berita online aku menemukan bahwa fanfict adalah cerita yang lahir dari imajinasi dan diciptakan oleh penggemar kepada idolnya, terutama idol K-pop. Cerita ini bisa masuk ke dalam berbagai macam genre: romance, teenlith, chicklit, dll.

5 Reasons and More sendiri adalah cerita cinta anak SMU yang menurutku unik. Dengan mengambil nama tokoh utama Yeona dan Jaehwan, dua sejoli ini punya kepribadian yang bertolak belakang.

Yeona adalah cewek SMU dengan satu kakak. Dia anak jurusan IPA dan ikut ekskul jurnalistik. Cewek yang satu ini tipikal susah mengungkapkan perasaan karena gengsinya gede. Seringnya apa yang diucapkan bertolak belakang dengan apa yang dilakukan. Pembawaan Yeona juga nggak santai, suka ngomel meski sebenarnya ini adalah bentuk perhatian, dan sering ruwet sendiri dengan overthinking-nya dia.

Sedangkan Jaehwan adalah cowok SMU dengan satu adik. Dia anak jurusan IPS yang suka dengan musik dan sepak bola. Jaehwan lebih mudah mengekspresikan perasaannya dan selalu mengejar apa yang diinginkan hingga dapat. Dan yang penting adalah Jaehwan itu sabar banget dan pengertian menghadapi semua tingkah aneh Yeona.

Meski menggunakan nama-nama Korea tapi setting cerita ini sepertinya masih di Indonesia, ya. Karena pada beberapa bagian aku masih menemukan beberapa hal yang berbau Indonesia. Misal, nih, dari jenis makanan yang dimakan tokoh saat di kantin sekolah. Ada siomay dan juga nasi kuning. Ada juga beberapa istilah yang Indonesia banget, seperti lebaran, dan juga panggilan bunda. Perpaduan dua budaya ini yang menurutku menjadi keunikan tersendiri. Wah, sepertinya aku jadi tertarik juga ingin menulis cerita model fanfict seperti ini. Kira-kira, menurut kalian pakai nama tokoh siapa, ya? Kasih masukan di kolom komentar, dong!

Cerita ini ditulis dengan POV orang pertama tunggal. Uniknya, POV ini bisa berubah-ubah. Kadang POV dari Yeona, kadang POV dari Jaehwan. Pembaca musti jeli tokoh “aku” ini bercerita sebagai Yeona dan Jaehwan. Aku suka cara penulis menulis perubahan POV nya. Menurutku mulus, sih. Bagus.

Aku suka alur cerita 5 Reasons and More ini. Ada lucu-lucunya, ada adegan konyol khas anak remaja yang lagi jatuh cinta, ada sweet sweet nya juga dari dua sejoli yang bucin, dan masih banyak lain. Penasaran? Cus! Meluncur ke Cabaca App atau di web bacaba.id

Ada pelajaran menarik yang kudapat dari dua tokoh Yeona dan Jaehwan di cerita 5 Reasons and More ini :

  • Cinta itu misteri. Dia bisa datang kapan saja, dimana saja, pada siapa saja, dan dengan cara yang terkadang nggak pernah terbayangkan oleh pelakunya.
  • Beberapa orang bisa dengan mudah mengungkapkan perasaannya. Namun beberapa yang lain hanya bisa memendam.
  • Banyak cara mengungkapkan rasa sayang dan cinta. Masing-masing orang punya caranya sendiri. Ada yang terang-terangan, tapi ada juga dengan cara yang rumit, atau bahkan hanya mengkode-kode saja.
  • Komunikasi itu penting, termasuk pada pasangan. Biar nggak banyak dugaan ini itu.
  • Jangan suka overthinking yang ujung-ujungnya jadi negative thinking.
  • Jangan pantang menyerah dalam memperjuangkan apa yang kamu inginkan. Perjuangkan sampai dapat. Kalau kamu bisa merasakan susahnya mendapatkan, bisa jadi kamu juga akan sulit melepaskan. Termasuk dalam urusan percintaan. Masalah kecil dan sepele tidak akan menggoyahkan hubungan kalian.
  • Terkadang pasangan yang terbaik adalah pasangan yang terbalik. Yang satunya pendiem, yang satunya bawel. Yang satunya kalem, yang satunya suka ngereyok. Bukankah dengan begitu bisa saling melengkapi satu sama lain.

Aku juga suka cara penulis menulis cerita ini. Ceritanya mengalir, enak dibaca, mudah dipahami. Pemilihan bahasa oleh penulis disesuaikan dengan usia para tokoh yang masih remaja. Nggak berat berat amat. Nggak juga rumit. Bahkan aku membaca cerita asyik ini hanya dalam sekali duduk sambil terkadang senyum senyum sendiri membayangkan tingkah kedua tokoh. Nggak terasa banget tiba-tiba aja sudah selesai 12 bab.

Saat membaca cerita ini aku menemukan beberapa dialog dan narasi menarik yang mungkin bisa kujadinya quote nantinya. Penasaran apa aja? Cus! Baca di bawah!

“Mau peluangnya segede apa pun, kalo gak ada usaha ya tetep aja gak ada artinya.”

Bab : 2

“Katanya sih ya ‘The cure for love is still in most cases that ancient radical medicine, love in retrun.’”

Bab : 4

“Gak ada yang namanya one side love, itu cuma alasan yang dibuat-buat sama orang yang gak berani mengutarakan perasaan.”

Bab : 6

“Justru karena lo banyak kurangnya makanya gue suka, lo sempurna dengan katidaksempurnaan itu.”

Bab : 8

“Apa yang bikin malu sih? Besok-besok nilai pelajaran yang ditinggiin, bukannya gengsi.”

Bab : 9

Gue sadar menemukan makin banyak sisi lain dari Jaehwan yang belum gue tahu. Sisi yang justru amat sangat berlawanan dengan bayangan gue selama ini. Sisi yang herannya bukan membuat gue kecewa, tapi malah membuat gue makin suka sama dia. Sisi Jaehwan yang lebih realistis, yang masih labil, jauh dari kata romantis, yang amat sangat jarang menempatkan gue di urutan teratas skala priorotasnya.

Bab : 9

“Lo tahu kan gimana keras kepalanya gue sampai gak pernah mau nyerah sebelum tujuan gue tercapai?”

“Please … Jangan jadi hal pertama yang bikin gue menyerah.”

Bab : 11

“Tapi bunda gue selalu bilang buat istirahat kalau capek, bukannya malah menyerah.”

Bab : 11

Kalau awalnya gue selalu bilang jatuh cinta gak butuh alasan, sekarang gue gak setuju sama statement gue sebelumnya. Cinta butuh alasan, dan dia mampu membat gue bertahan sejauh ini karena tiap hari gue selalu punya alasan baru buat makin jatuh cinta sama dia.

Bab : 12

 


Nah, itu tadi review-ku tentang cerita 5 Reasons and More karya Galaxydust. Kalian bisa membacanya di web cabaca.id atau lewat aplikasi Cabaca App.

Buat kalian yang suka baca fanfict, kasih rekomendasi aku juga dong, judul apa lagi yang asyik di baca di Cabaca App. Komen di bawah, ya!

 

Baca juga >>> Berkarya dan Berbagi Lewat Antologi bersama IIDN

 

Skor

🌠 4/5

 

~ Hana Aina ~


Baca juga, ya ...





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah berbagi komentar ^^